Lompat ke isi utama

Berita

Rekruitment Panwaslu Kecamatan, Bawaslu Kabupaten Magelang: Siap Mengawasi Pilkada Serentak Tahun 2024

rekruitment

Kota Mungkid- Seiring dengan dimulainya tahapan Pemilihan Umum Kepala Daerah 2024 yang akan dilaksankan secara serentak pada 27 November 2024 Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Magelang sebagai salah satu institusi pelaksana Undang-undang, konsisten menuaikan amanat konstitusi, diantaranya dengan melakukan pengawasan di semua tahapan.


Sesuai dengan Petunjuk Teknis dari Badan Pengawas Pemilihan Umum RI, di pekan
keempat bulan April ini, Bawaslu Kabupaten Magelang mulai melakukan rekruitment atau penjaringan di jajarannya, dalam hal ini yaitu Panitia Pengawas Pemilu tingkat kecamatan atau yang biasa dikenal dengan Panwaslucam. M. Hafidh, Koordinator Divisi Sumber Daya Manusia, Organisasi, Pendidikan dan Pelatihan (Kordiv SDMO & Diklat) Bawaslu Kabupaten Magelang, mengatakan, “ Seleksi Panwaslucam kali ini dilakukan dengan 2 (dua) cara , yaitu melakukan evaluasi atau penilain kinerja anggota Panwaslucam yang saat ini ada (existing), yaitu Panwaslucam Pemilu 2024, dan yang kedua yaitu peserta seleksi pendaftar baru, pendaftar baru ini setelah memenuhi persyaratan administrasi harus mengikuti serangkain tes yang ada.”


Lebih lanjut Hafidh mengatakan; ”Dari kedua cara tersebut di atas, yang tidak kalah
pentingnya adalah terpenuhinya syarat adminitrasi, baik bagi peserta seleksi existing, maupun peserta seleksi baru, dengan demikian, pihaknya menghimbau agar para pendaftar, baik yang existing maupun pendaftar baru, untuk benar-benar memenuhi pesyaratan berkas administrasi.


Selanjunya Hafidh menerangkan, bahwa untuk proses keterpenuhan syarat Panwaslu
Kecamatan existing mulai dari penerimaan dan verifikasi berkas administrasi sampai dengan penetapan nama yang memenuhi syarat dilaksanakan pada tanggal 23 April s.d 2 Mei 2024. Sementara proses rekrutment bagi pendaftar baru mulai dari penerimaan, penelitian dan verifikasi berkas administrasi calon sampai dengan pengumuman nama-nama terpilih dilaksanakan pada tanggal 5 s.d 23 Mei 2024.

penulis : tim humas

editor : Desiana