Menghadiri Rakor PPK Dalam Pencermatan Lokasi Titik APK
|
Rabu, 11 September 2024 di Pendopo Kecamatan, Panwascam Tempuran menghadiri kegiatan rakor PPK terkait pencermatan titik lokasi APK di kecamatan Tempuran, kegiatan tersebut di hadiri seluruh anggota PPS se-Kecamatan Tempuran. Kegiatan tersebut diisi oleh Karim anggota PPK divisi Sosdiklih.
"Titik ini akan kami tinjau, ada yang melanggar atau tidak. Kami juga menghimbau PKD untuk koordinasi dengan PPS terkait titik ini, dan apabila ada yang melanggar seperti di tempat ibadah kami akan melakukan sarper kepada PPK" Kata Irawati Ketua Panwascam Tempuran.
Terdapat 69 titik yang tersebar di seluruh Kecamatan Tempuran. Selanjutnya titik tersebut akan ditandai dengan patok oleh PPS setelah ditinjau tidak melanggar aturan.